News

Utusan Kwarcab Demak Ikuti Musda XIII Kwarda Jateng

KOTA SEMARANG ─ Pengurus Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Demak Kak Eko Ngudi Utomo selaku Sekretaris II dan Kak Ahmad Malik selaku Ketua Pusdiklatcab Demak didampingi oleh Kak Faiq Haedar selaku Humas serta Kak Sapto Susilo selaku Ketua DKC Demak menghadiri kegiatan Musyawarah Daerah (Musda) XIII Kwartir Daerah Jawa Tengah tahun 2023. Kegiatan dilaksanakan selama tiga hari yaitu Jumat s.d Minggu, 14 s.d 16 Desember 2023 di hotel Grasia, Kota Semarang.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Asisten ekonomi dan pembangunan Setda Provinsi Jawa Tengah, Kak Dr. Ir. Sujarwanto Dwiatmoko, M.Si. Beliau hadir mewakili Pj. gubernur Jawa Tengah, Kak komjen Pol (Purn) Drs. Nana Sudjana A.S., M.M selaku ketua Mabida yang pada kesempatan tersebut berhalangan hadir.

Kak Eko Ngudi, ketika dihubungi melalui sambungan telpon menyampaikan bahwa Agenda dalam kegiatan Musda kali ini yaitu laporan pertanggungjawaban pengurus Kwartir Daerah Jawa Tengah masa bakti 2018-2023. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian rencana program kerja Kwarda Jawa Tengah masa bakti 2023-2028.

“Selain kedua agenda tersebut ada juga agenda pemilihan ketua Kwartir Daerah masa bakti 2023-2028, semoga siapapun nantinya yang akan memimpin Pramuka Jawa Tengah akan membawa perubahan ke arah yang lebih baik bagi Pramuka di Jawa Tengah” tambahnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *